5 Tips Bikin Cat Mobil Awet Meski Cuaca Sedang Tak Menentu

blesscar.co.id –

JAKARTA – Indonesia setiap tahunnya pasti mengalami masa pancaroba. Jika pemilik mobil cuek, saat kondisi tersebut cat pada bodi bisa cepat kusam dan rusak.

Pancaroba, atau peralihan antara dua musim, membuat cuaca di Tanah Air menjadi tak menentu. Dalam sehari, cuaca bisa berubah dari panas terik menjadi hujan deras, begitu juga sebaliknya.

Padahal, suhu udara, kondisi cahaya matahari, angin, dan hujan adalah faktor-faktor yang turut mempengaruhi usia cat mobil Anda. Jika Anda tidak Anda tidak menaruh perhatian lebih atau tak tahu cara merawatnya, siap-siap saja melihat penampakan mobil Anda lebih cepat ‘tua’.

Jika itu sudah terjadi, potensi kerusakan pada cat mobil pun menjadi makin besar. Ujung-ujungnya, Anda mesti ‘jajan’ lebih banyak untuk mobil.

Padahal, cara merawat cat mobil sebenarnya tak susah-susah amat. Biayanya pun relatif lebih murah ketimbang Anda harus mengecat ulang mobil.

Berikut ini adalah lima tips menjaga kondisi cat mobil agar berusia panjang, seperti dikutip dari keterangan resmi Asuransi Astra pada Kamis (11/6/2020):

1. Bersihkan Secepatnya Habis Kena Hujan
Air hujan, sedikit-banyak, mengandung zat asam. Jika dibiarkan kering begitu saja, air hujan dalam jangka waktu tertentu bisa mengundang jamur dan merusak cat mobil, selain membuatnya kusam.

Oleh sebab itu, sebaiknya cepat-cepat mencuci mobil dan lap sampai kering. Mencucinya pun tidak harus selalu menggunakan sabun. Cukup dengan membilas bodi dengan air bersih untuk meluruhkan air hujan dari eksterior.

2. Jangan Pakai Sarung Mobil
Banyak yang menganggap sarung mobil sebagai ‘pelindung sakti’ untuk membuat cat mobil awet, sehingga selalu menggunakannya dalam berbagai situasi. Hal ini, menurut Asuransi Astra, salah.

Menggunakan sarung mobil pada malam hari atau saat hujan dapat membuat permukaan bodi menjadi lembab sehingga lebih mudah berjamur. Sementara itu, menggunakannya pada saat panas membuat debu-debu yang menempel pada permukaan mobil menjadi lebih susah dihilangkan.

3. Hindari Paparan Langsung
Demi menjaga kondisi cat, salah satu poin terpenting adalah menghindari paparan sinar matahari secara permukaan mobil. Ini karena sinar matahari dapat mengurangi kadar warna pada cat.

Taruhlah mobil pada tempat yang memiliki atap. Jangan terlalu sering dan terlalu lama memarkirkannya pada area terbuka tanpa atap.

4. Hindari Terkena Embun Malam
Bukan Cuma tubuh yang bisa sakit jika sering terkena embun malam. Cat mobil Anda pun begitu.

Pasalnya, seperti air hujan, embun malam juga mengandung zat asam. Oleh karena itu, lagi-lagi, sebaiknya taruh mobil di garasi atau area dengan atap.

5. Wax Seperlunya Saja
Menggunakan wax untuk merawat cat mobil diperbolehkan, asal tidak berlebihan. Pemakaian wax berlebihan dan terlalu sering dapat membuat cat mobil terkikis. [Xan/Ari]

Mobil123